Share

SITUBONDO – Ada hal menarik saat Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) Kapongan melakukan vaksinasi Covid-19 dor to dor atau keliling dari rumah ke rumah di Desa Gebangan, Kecamatan Kapongan Senin (24/1/2022). Yakni kakek berusia 1 Abat lebih mendaftarkan diri sebagai peserta vaksinasi.

Dia bernama, Jumadin, kakek berusia 102 tahun, warga Kampung Rampet, RT/RW : 001/008, Desa Gebangan, Kecamatan Kapongan ini nekat mengikuti vaksinasi Covid-19. Kakek kelahiran 1 Januari 1920 tersebut sejauh ini menjadi peserta vaksinasi tertua di Situbondo.

Jumadin mengaku, dirinya mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis pertama secara sukarela rela atau atas dasar kemauannya sendiri. “Hari Senin 24 kemarin saya melihat ada petugas vaksinasi lewat depan rumah. Saya bilang minta untuk disuntik vaksin. Karena saya merasa sehat dan bisa jalan,” ucapnya kepada Jurnalis Memo Indonesia.com, Kamis (27/1/2022).

Kakek empat anak ini menjelaskan, dirinya disuntik vaksin Covid-19 jenis Sinovac. “Alhamdulillah ini mas, tidak ada gejala apapun. Saya tetap sehat dan bisa berjalan-jalan seperti biasanya,” tambahnya.

Masih kata Jumadin, dirinya menyampaikan, siap untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua. “Kata petugas Puskesmas sebulan lagi bisa itu (mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua -red). Doakan saja mas, semoga saya tetap sehat, sehingga bisa divaksin lagi,” tukasnya.

Lebih lanjut, Jumadin menegaskan, ia tidak pernah percaya akan informasi hoax terkait vaksinasi Covid-19. “Katanya vaksin itu berbahaya dan bisa bikin orang mati. Saya tidak percaya itu, buktinya saya sekarang tetap sehat,” imbuhnya.

Lebih jauh, Jumadin berharap, kepada masyarakat Situbondo, khususnya para Lansia untuk tidak takut mengikuti vaksinasi Covid-19. “Ini program pemerintah jadi harus kita dukung mas,” tukasnya.

Baca Juga : Rumah Warga Situbondo Rusak Berat Diterjang Tanah Longsor

Sementara itu, Danramil 0823/03 Kapongan, Kapten Inf Agus Al Amin mengajak, kepada para Lansia di Kota Santri Pancasila untuk mengikuti vaksinasi Covid-19. “Kita bisa lihat sendiri beliau (kakek Jumadin -red), yang usianya 102 tahun ini tetap sehat setelah mengikuti vaksinasi Covid-19. Jadi tidak perlu takut,” ujarnya saat menyalurkan bantuan sembako kepada kakek Jumadin.

Kapten Inf Agus Al Amin menerangkan, kendala utama vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Kapongan adalah masyarakat pobia terhadap jarum suntik. “Tapi alhamdulilah setelah kita turun langsung dor to dor ke setiap rumah, mereka mau mengikuti vaksinasi. Yang penting kita kasih penjelasan,” bebernya.

Kapten Inf Agus Al Amin menyampaikan, capaian vaksinasi Covid-19 untuk kalangan Lansia di Kecamatan Kapongan sudah diangka 50 Persen. “Kita terus bekerja ekstra agar bisa sampai 60 Persen,” pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Kapongan, Abdul Kadir; Kapolsek, AKP Nanang Priambodo; Danramil 0823/03, Kapten Inf Agus Al Amin; Kepala Puskesmas, Saleh Hidayat; Kades Gebangan, Joko Sabar. (Ozi).