Share

JEMBER – Wakil Bupati Jember, A. Muqit Arief, berkunjung ke rumah korban kecelakaan di Bali yang menewaskan 8 warga Desa Kemiri, Kecamatan Panti, Minggu (18/6). Ikut mendampingi Wabup, Camat Panti Budi Susila, dan Kades Kemiri Suryono serta bersama petugas Jasa Raharja.

A. Muqit Arief menyampaikan bela sungkawa terhadap keluarga korban yang ditinggalkan dan berpesan agar keluarganya lebih sabar menghadapi ujian yang tengah diterima.

“Saya harap keluarga lebih sabar dan yang berpulang ke rahmatullah khusnul khotimah,” ujarnya.

Selain itu, Wabup minta kerjasamanya kepada Kepala Desa Kemiri untuk lebih memperhatiakan nasib para putra-putri korban yang saat ini menjadi anak yatim.

“Kami selaku pihak Pemkab Jember akan berjanji untuk memberikan santunan kepada beberapa korban meninggal dan yang luka-luka,” pungkasnya. (mam/ron)