Share

SITUBONDO – Pasangan Karunia (Karna Suswandi-Nyai Hj. Khoirani) berhasil meraup suara unggul versi real count yang dilakukan oleh tim kampanye pemenangannya dalam Pilkada Situbondo.

Begitu pun, pantauan dalam hitung cepat di website KPU Situbondo meski baru masuk sekitar 87 persen suara hingga berita ditulis. Pasangan nomer urut 01 ini berhasil meraup suara 52,9 persen.

Atas keunggulan itu, banjir ucapan selamat pun berdatangan pada pasangan Karunia ini.

Mulai dari Bupati Lumajang Thoriqul Haq yang menyampaikan melalui karangan bunga, dan ulama besar KH A. Nawawi Abd. Jalil Sidogiri juga memberikan doa dan selamat.

Tak terkecuali masyarakat akar rumput pun berdatangan ke kediaman Cabup Karna Suswandi di Desa Curahtatal, Kecamatan Arjasa Situbondo.

 

Baca Juga : Beredar Video Hina Bung Karna Pakai Kaos Teruslah Bersholawat di Eks Lokalisasi Desa Kotakan

 

Salah satu yang turut datang memberikan ucapan selamat yakni tim relawan Khatulistiwa.

Ketua tim relawan Khatulistiwa Bung Heru mengatakan, pihaknya datang untuk memberikan ucapan selamat dan doa atas keunggulan suara paslon Karunia.

“Kami berdoa agar nantinya Paslon Karunia ini dalam melaksanakan tugasnya akan diberi kelancaran,kesuksesan dan diridhoi oleh Allah SWT,” katanya.

Ia mengaku bahwa perjuangan masih panjang. Banyak tugas dan janji politik yang harus direalisasikan. Karena itulah, relawan Khatulistiwa akan terus mengawal pasangan ini dalam membawa Situbondo menjadi berjaya.

“Salam perubahan, untuk Bondowoso berjaya,” tutupnya.(her/och)