Share

BONDOWOSO – Masyarakat di Desa Lombok Kulon, Kecamatan Wonosari menyambut bahagia pengaspalan jalan di wilayahnya. Tepatnya, ruas jalan Wonosari-Patemon, Kecamatan Wonosari yang disebut telah hampir 20 tahun rusak namun tak kunjung diperbaiki.

Perasaan bahagia itu disampaikan oleh masyarakat, saat Pj Bupati Muhammad Hadi Wawan Guntoro meninjau proses pengaspalan, pada Senin (5/8/2024).

Menurut Pj Bupati Muhammad Hadi Wawan Guntoro, peninjauan dilakukan agar perbaikan jalan tersebut tidak asal-asalan dan mendapatkan kualitas jalan yang memiliki durabilitas baik.

Bahkan, dirinya pun memberikan atensi pada saluran irigasi di kanan-kiri bahu jalan yang tengah diperbaiki. Pasalnya, perbaikan saluran irigasi ini dinilainya menjadi penting dilakukan agar nantinya jalan yang sudah diperbaiki tak cepat rusak. Akibat air terus meluap ke badan jalan.

Namun begitu, BSBK sendiri akan melakukan normalisasi karena anggarannya tidak termasuk di dalam perbaikan jalan.

“Jadi betul-betul dapat jalan yang bagus dan tahan lama, ” tegasnya.

Ia menerangkan, pihaknya terus memantau perbaikan jalan yang kini dilakukan. Tak hanya di kawasan Wonosari, namun wilayah lainnya.

Baca Juga : Peringati Harjakasi ke 206, Bupati Situbondo Ziarah Makam Pahlawan Nasional

Pengawasan bahkan juga dilakukan dengan menggandeng Kejaksaan Negeri setempat untuk turut serta melakukan pengawasan.

” Ada mekanismenya, karena itu kita preventif menggandeng Kejari untuk turut melakukan pendompingan agar pengerjaan proyek dari awal hingga akhir tidak ada masalah, ” katanya.

Adapun, pengerjaan perbaikan jalan akan dilakukan selama 90 hari dengan spesifikasi panjang jalan yakni 4,2 km, lebar 4,5 meter dengan menggunakan anggaran sebesar Rp 6,7 miliar yang terbagi dua segmen.

” Pengerjaan perbaikan jalan akan dilakukan selama 90 hari dan pengawasan akan dilakukan sampai 180 hari, ” terangnya.

Kepala Desa Lombok Kulon, Molyadi, menyambut bahagia perbaikan jalan ini. Karena memang sudah ditunggu oleh masyarakat.

“Terima kasih sudah memperbaiki jalan yang memang sudah sejak lama rusak,” pungkasnya.(Och)