Share

SITUBONDO – Nasib nahas menimpa Jefri, warga Dusun Karanganyar, Desa/Kecamatan Kendit, Situbondo. Pria 32 tahun ini tewas usai motor yang ia kendarai terjun bebas ke dasar sungai, Senin (17/10/2022).

Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Situbondo, Puriyono, mengatakan peristiwa tersebut terjadi di Jembatan Kembar, Dusun Locancang Ardiwilis, Desa Paowan, Kecamatan Panarukan. “Kejadiannya sekitar pukul 03.00 WIB,” ujarnya.

Lebih lanjut, Puriyono menjelaskan, korban terjatuh dari atas jembatan kembar sebelah timur dengan ketinggian sekitar lima meter. “Keterangan dari saksi atas nama Nurul, korban mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion dengan Nopol P 6000 Jl, melaju dari arah utara lewat pinggir pembatas jembatan. Tiba-tiba motor tersebut masuk ke pembatas jembatan sebelah timur hingga terjun bebas ke dasar sungai,” tegasnya.

Saksi kemudian menghubungi warga untuk mengevakuasi korban. “Sekira pukul 04.00 WIB, korban berhasil dievakuasi dari bawah jembatan oleh warga setempa. Kemudian langsung di bawa ke RSUD dr Abdoer Rahem, Situbondo oleh Satlantas Polres Situbondo,” tambahnya.

Korban kemudian di bawah ke ruang UGD untuk mendapat perawatan intensif dari petugas medis. “Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim medis korban dinyatakan meninggal dunia,” pungkas Puriyono. (OZI)