Share

BONDOWOSO-Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ASN setingkat eselon dua di Pemerintah Kabupaten Bondowoso, Jum’at (15/5/2020) menambah daftar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dipimpin oleh pelaksana tugas (Plt).

Berdasarkan data yang dibacakan dalam pengambilan sumpah jabatan tersebut, sejumlah kepala dinas yang turut dilantik diantaranya :

1. Sudirman kini menjabat sebagai Kepala Bakesbangpol (Sebelumnya menjabat Kepala DLHP)
2. Purno Winardi kini menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) ( Sebelumnya Kepala Dinas Perijinan, dan Penanaman Modal Satu Pintu Pelayanan, dan Ketenagakerjaan)
3. Nunung Setia Ningsih saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Perijinan, dan Penanaman Modal Satu Pintu Pelayanan, dan Ketenagakerjaan (sebelumnya Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana)
4. Agung Trihandono sebagai staff Ahli Bidang Hukum dan Politik ( Sebelumnya Asisten 1 Pemkab Bondowoso)
5. Harimas kini menjabat sebagai Asistem Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat ( Sebelumnya Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)
6. Alun Taufana, pejabat eselon dua yang sebelumnya menjabat sebagai staff di bagian umum kini menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

Adapun, posisi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dan Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana akan diisi dengan Pelaksana Tugas (Plt).

 

Baca Juga : Ketua DPRD Apresiasi Diangkatnya Kembali Alun Taufana sebagai Kepala Dinas

 

Sebelum dilaksanakan pelantikan, sejumlah OPD pun juga diisi dengan posisi Plt. Yakni diantaranya, Dinas PUPR, Dinas Permukiman, Inspektorat, serta Badan Kepegawaian Daerah (BKD).

Sekretaris Daerah Bondowoso, Syaifullah, menuturkan, bahwa kendati sejumlah OPD dipimpin oleh pelaksana tugas tak lantas mempengaruhi proses pemerintahan Bondowoso. Karena, dinilainya dinas itu sistem.

“Tidak mempengaruhi. Gini loh, dinas itu sistem. Andai pun tidak masuk satu bulan, sistem tetap terjalan. Kebutuhan masyarakat tetap terlayani,”ujarnya.

Ia menerangkan, dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar open bidding untuk tujuh OPD.

” Setelah hari raya harus sudah open bidding. Dan ada tujuh dinas yang mesti open bidding, dan itu harus kita lakukan. Persiapan ini sudah,”pungkasnya.

Untuk informasi, Bupati Salwa Arifin melantik 145 pejabat eselon II, III, dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bondowoso, di Halaman Pemkab, Jum’at (15/5/2020).

Mereka yang dilantik dan diambil sumpahnya merupakan pejabat setingkat pejabat pimpinan tinggi pratama , pejabat administrator dan pengawas, kepala sekolah, pengawas sekolah dan pejabat fungsional rumpun kesehatan.(och)