Share

BONDOWOSO – Polres Bondowoso bersama Forkopimda dan Gugus Tugas COVID-19 serta masyarakat Bondowoso membuat Kampung Tangguh, di Kelurahan Nangkaan, Kecamatan Bondowoso.

Kapolres Bondowoso AKBP Erick Frendriz, Selasa (26/5/2020), menerangkan, Kampung tangguh dibuat untuk pencegahan penyebaran Corona hingga ke tingkatan terbawah.

“Menindaklanjuti Kapolda Jawa Timur yaitu dengan pembentukan Kampung Tangguh. Di Bondowoso kita sudah membentuk, pertama di Kelurahan Nangkaan ini,” kata

Ia menerangkan pada kampung tangguh tersebut setiap warga dari luar akan menjalani protokol pemeriksaan di setiap portal yang memang telah di pasang di masing-masing perbatasan kelurahan Nangkaan.

“Kemudian apabila warga lain, yang bukan warga desa itu, nanti akan dibuatkan dan dijelaskan bagaimana tata tertib yang ada,” papar Erick.

Ia menambahkan, di Kampung Tangguh juga disiapkan ruangan untuk karantina. Ruangan karantina ada di SD Nangkaan 01. Di sekolah tersebut, telah disediakan dua ruang kelas, berikut pula sarana toilet untuk karantina.

 

Baca Juga : Diduga Lakukan Pencemaran Nama Baik, Pemilik Akun Facebook Rudi Bagas Dipolisikan

 

Adapun, untuk kawasan physical distancing, kata Kapolres Erick, ditempatkan di Gang Masjid RT.01 RW.01, Perumahan Rinjani serta Perumahan PBI (Perumahan Bondowoso Indah) Nangkaan.

“Tadi kita juga sudah melihat sekolah yang digunakan,”katanya.

Selain itu, di Kampung Tangguh juga disiapkan lumbung pangan untuk warga sekitar. Bahan-bahan yang disiapkan di lumbung pangan tersebut dikumpulkan dari warga sekitar secara swadaya.

“Rumah lumbung pangan ditempatkan di perumahan Jl. Brigpol Sudarlan,”pungkasnya.(och)