Share

SITUBONDO – Pemerintah daerah Situbondo melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Situbondo mengadakan workshop penguatan kelembagaan Sistem Penyediaan Air Minum dan Sanitasi (SPAMS), di ruang Baluran Pemkab Situbondo, pada Selasa (29/3/2022).

Workshop tersebut diikuti oleh 132 Kepala Desa se kabupaten.

Kepala Bappeda, Sugiono, mengatakan, acara workshop penguatan kelembagaan ini merupakan implementasi arahan Presiden RI tentang target nasional penanganan air minum dan sanitasi secara merata di masyarakat. Terutama di desa yang belum terakses air minum.

“Acara workshop ini kami melibatkan kepala desa dengan tujuan agar para kepala desa bisa melakukan pembinaan dan mengaktifkan kembali kelembagaan air yang sudah ada di desa masing – masing,” kata Sugiono.

Di samping itu workshop ini merupakan upaya pemerintah dalam pemenuhan kebutuhan air bagi masyarakat desa.

Baca Juga : Kemendag Serahkan DIPA Dana Tugas Pembantuan untuk Revitalisasi 87 Pasar Rakyat Daerah

Karena dalam kegiatan ini, pihaknya memberikan manfaat dalam pengetahuan, sikap dan keterampilan untuk merencanakan dan mengelola kelembagaan air menjadi sustainable secara efektif.

Sementara itu, Budi Mulyono, Bidang Perumahan dan Pemukiman yang juga menangani Air minum dan sanitasi mengatakan, dengan melibatkan semua kepala desa pihaknya ingin melakukan kerja sama yang lebih efektif. Karena untuk memenuhi target nasional tidak bisa kerja sendiri.

“Untuk menjangkau Kelembagaan air yang ada di beberapa desa perlu campur tangan kepala desa setempat,” terang Budi Mulyono.

“Bila sinergitas Pemerintah Kabupaten dan Pemdes sudan terjalin baik, tentu target sesuai RPJMN tentang target pemenuhan air minum seratus persen dan juga sanitasi bisa tercapai,” pungkasnya.(Ipung)