
Antisipasi Peningkatan Penumpang Jelang Libur Natal dan Tahun Baru Satgas C-19 Jangkar Perketat Penjagaan
- 5 November 2021
- 0
SITUBONDO – Untuk mengantisipasi meningkatnya penumpang kapal menjelang perayaan natal dan liburan tahun baru di tengah pandemi Covid-19, Satgas Covid-19 Kecamatan Jangkar, memperketat penjagaan pintu masuk Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Jumat (5/11/2021).
“Kita memperketat pemeriksaan surat keterangan swab antigen yang dibawa calon penumpang dari daerah asalnya masing-masing serta memperketat keluar masuk orang di Pelabuhan Jangkar Situbondo,” jelas anggota Koramil Jangkar Sertu Erwan.
Karena itulah, pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap 54 calon penumpang KMP Munggianggo Hulalo yang akan berlayar dari Pelabuhan Jangkar Situbondo menuju ke pulau Kangean, Madura.
“Dari hasil pemeriksaan, 54 calon penumpang membawa surat keterangan swab antigen dari daerah asal masing masing dengan hasil negatif,” ujarnya.
Baca Juga : Tinjau Kesiapan Venue Cabor Porprov di Bondowoso, KONI Jatim Sebut Perlu Pembenahan
Lebih lanjut, Sertu Erwan mengatakan bahwa, kegiatan pemeriksaan ini dilakukan untuk mempersempit penularan atau penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Jangkar. Sebab, wilayah Kecamatan Jangkar merupakan salah satu pintu masuk jalur laut.
“Setiap hari Satgas Covid-19 Jangkar memperketat orang yang keluar masuk di Pelabuhan Jangkar Situbondo. Lebih-lebih menjelang musim liburan, mobilisasi masyarakat akan meningkat, sehingga kita perlu memperketat pemeriksaan,” tuturnya.
Setiap melakukan pemeriksaan, imbuh Sertu Erwan, turut terlibat anggota Kamla Kopka Supardi, anggota Polairud Polres Situbondo Bripka Herri, Rustam Syahbandar Wilker Jangkar, Joni Dishub Situbondo, Personil UPT PPR Banyuwangi, Petugas Nakes PKM Arjasa dan personil KKP.(Her/Och)